Saturday, October 25, 2014

Cara Upgrade Ubuntu Melalui Software Updater

1 comment
Sekedar info, baru saja ubuntu 14.10 final telah diluncurkan, dan siap untuk digunakan, mungkin anda yang tertarik untuk mengupgrade ubuntu anda?
berikut cara upgrade ubuntu melalui Software Updater Ubuntu, bila setelah anda menjalankan Ubuntu Software Updater anda tidak mendapat notifikasi bahwa ubuntu versi terbaru telah ada.
pertama search Software & Updates



buka Software & Updates

kemudian klik pada tab Updates,
pada bagian Notify me of new Ubuntu version seperti gambar dibawah saya mendapatkan For long-term support versions ini berarti saya akan mendapatkan notifikasi hanya  apabila Ubuntu versi LTS yang terbaru telah ada, 



ganti For long-term support versions dengan For any new versions agar setiap ubuntu final terbaru telah release, maka anda akan mendapatkan notifikasinya


setelah itu jalankan Software Updater, anda akan mendapatkan notifikasi bahwa ubuntu yang lebih baru dari versi Ubuntu yang anda pakai telah ada, dan anda bisa mulai proses upgrade



1 comment: